Unik Banget! 5 Idiom Bahasa Inggris Ini Menggunakan Nama Negara, Maknanya Keren!

Hallo English Learners! Idiom bahasa inggris, kamu tentu sudah pernah mempelajarinya bukan?. Selain berbagai kosakata bahasa inggris idiom juga menjadi salah satu bahasa harian yang digunakan oleh native speaker loh!. Bentuknya beragam, bisa kamu pelajari berdasarkan tema tertentu. Seperti yang akan kita bahas sekarang ini yaitu idiom dengan nama negara. Idiom-idiom ini mengandung nama negara di dalamnya. Bentuknya dan maknanya sangat beragam tentunya. Penasaran banget kan? Langsung saja cek daftar 5 idiom berhubungan dengan nama-nama negara berikut ini!

idiom bahasa inggris dengan nama negara

5 Idiom Bahasa Inggris Menggunakan Nama Negara, Unik Dengan Makna Beragam

idiom bahasa inggris dengan nama negara

1. Slow boat to China

Perahu pelan menuju China?. Secara harfiah memang seperti itu kurang lebih artinya. Tapi makna idiomatiknya bukan itu ya.

Slow boat to China ini merupakan idiom yang sering kali digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang sangat lambat dan membutuhkan waktu lama. Dalam keseharian bisa kamu gunakan untuk menggambarkan kekesalan ketika harus menunggu teman atau sesuatu dalam waktu yang cukup lama.

2. It’s all Greek to me

Idiom selanjutnya menggunakan kata Greek atau Yunani. Idiom ini memiliki arti “aku tidak mengerti apa pun” atau “aku tidak mengerti semua itu”.

Bisa digunakan untuk meminta penjelasan kepada seseorang ketika kamu mengalami kesulitan untuk memahami suatu topik tertentu. Misalnya kesulitan dengan materi tertentu, atau kurang memahami topik pembicaraan yang sedang berlangsun

3. To go Dutch

Idiom dengan nama negara selanjutnta adalah to go Dutch. Pergi ke Jerman? Jika diartikan bisa kita sebut demikian. Tapi secara idiom maknanya tidak seperti itu ya guys. Idiom berhubungan dengan proses pembayaran ketika kamu makan bersama teman-temanmu.

Pernah kan ada teman yang mengajak makan bersama alias makan bareng tapi dia ngasih tau nih “tapi bayar sendiri-sendiri ya”, nah idiom ini digunakan pada situasi seperti ini nih. Makna idiomatikanya adalah membagi tagihan dengan semua orang yang makan bersama di satu meja.

4. When in Rome, do as Romans do

Ketika berada di Roma ya lakukanlah sesuatu seperti yang orang lakukan. Begitu ya kira-kira jika di artikan. Makna idiomatiknya pun tidak jauh berbeda. Idiom ini memiliki makna ketika kamu berada dalam situasi yang tidak biasa, lakukan saja apa yang dilakukan semua orang di sekitar kamu.

Bisa kamu gunakan ketika sedang berkunjung ke tempat baru atau pindah ke tempat yang baru. Untuk bisa lebih cepat beradaptasi melakukan kebiasaan yang menjadi kebiasaan orang-orang di tempat baru menjadi hal yang bisa kamu coba.

5. Talk to England


Gimana caranya ngobrol sama Inggris? hehe. Bukan ya guys, idiom ini bisa kamu gunakan untuk menggambarkan betapa menyebalkannya orang atau teman yang banyak ngomong.

Kamu pasti punya nih teman yang kalau ngomong gak ada titik koma atau bahkan menyela permbicaraan agar dia terus memiliki kesempatan untuk berbicara. Kesel kan pastinya? Nah, idiom ini bisa kamu gunakan untuk temanmu yang seperti ini nih.

Baca juga:

Bagaimana? Idiom dengan nama negara ini unik dan memilik berbagai makna menarik kan?. Kamu bisa coba aplikasikan dengan menyusun sebuah contoh kalimat sederhana dulu ya guys. Kemudian gunakan dalam latihan harian untuk lebih memahami idiom-idiom ini. Semoga bermanfaat!

Pengen banget ikut kursus bahasa inggris tapi mager pergi-pergi?. Kursus bahasa inggris online aja dong! Salah satu tempat kursus online yang paling di rekomendasikan adalah kelas Kampung Inggris Online World English Pare. Metode belajar praktis, fleksibel, dibimbing oleh tutor muda profesional dan masih banyak lagi. Segala kemudahan belajar bahasa inggris bisa banget kamu dapatkan di WE Kampung Inggris Pare. Informasi lebih lengkapnya bisa kamu dapatkan dengan mengetuk banner di bawah ini ya. SEE YA TA TA !!!

informasi program kampung inggris

Leave a Reply