Hallo English Learners!!! Hmm, sudah berapa jauh nih belajar bahasa inggrisnya? Sedang merasa bosan dengan beragam buku atau modul yang kamu gunakan? Merasa belajar bahasa inggris jadi rumit akhirnya stuck dan gak mau lanjut lagi? Jangan ya guys ya! Bukan berhenti, tapi kamu harus bisa menemukan cara yang pas untuk bisa membuat proses belajar bahasa inggris jadi lebih menyenangkan. Daannnn berikut adalah 5 cara belajar bahasa inggris mudah dan menyenangkan yang bisa kamu lakukan versi World English Pare. Apa saja ya? Langsung simak bahasannya yuk!
5 Cara Asik Ini Bikin Belajar Bahasa Inggris Lebih Mudah dan Menyenangkan
1. Mendengar dan Menyanyikan Lagu Bahasa Inggris
Siapa nih yang suka banget mendengarkan musik? Coba deh ubah playlist kalian menggunakan deretan lagu berbahasa inggris. Pilih lagu dari penyanyi atau grup musik yang paling kamu suka ya.
Dari lagu-lagu ini kamu bisa menemukan banyak kosakata, frasa atau ungkapan bahasa inggris yang bisa memperkaya perbendaharaan kata. Kamu bisa membuat catatan setiap kali menemukan kosakata, frasa atau ungkapan baru. Cari tau arti dan maknanya dan pahami.
Bukan hanya mendengarkan saja, kamu juga bisa menyanyikannya untuk berlatih speaking plus pronunciation. Kamu harus menyimak bagaimana setiap kata diucapkan dan dilafalkan dengan benar kemudian ikuti dengan semirip mungkin. Latih terus hingga kamu bisa mengucapkan setiap kata dengan tepat.
2. Menonton Film atau Video Bahasa Inggris
Selain lagu, kamu bisa juga melakukan hal serupa melalui berbagai film atau video berbahasa inggris. Jangan lupa untuk memilih film atau video yang kamu suka agar langkah ini benar-benar menjadi cara belajar bahasa inggris mudah dan menyenangkan.
Langkah awal kamu bisa melakukannya dengan film atau video menggunakan subtitle bahasa inggris untuk mengetahui kata atau ungkapan yang ada dalam film. Pada film atau video kamu akan menemukan beragam kosakata, frasa ataupun ungkapan bahasa inggris yang lebih umum digunakan dalam keseharian para native. Kamu juga jadi lebih memahami bagaimana percakapan antar native dalam kesehariannya
Untuk mengetahui progress belajar melalui film atau video ini kamu bisa mengulang menontonnya tanpa subtitle. Jangan lupa juga untuk mendengar dan menirukan cara pengucapan setiap kata atau ungkapan yang ada pada film atau video tersebut ya.
3. Mendengarkan Podcast Bahasa Inggris
Jika menonton film atau video sudah sering kamu lakukan bagaimana dengan podcast bahasa inggris? Kamu bisa mendengarkannya tanpa harus menyimak film atau video tentunya. Kamu bisa mendengarkan sembari melakukan rutinitas harian lainnya.
Pilih siaran podcast dengan materi yang tentunya kamu suka ya. Hal yang tetap kamu lakukan adalah membuat catatan berisikan kosakata, frasa atau ungkapan yang baru kamu temukan. Jangan lupa juga untuk mendengar dan menirukan cara pengucapan setiap kata dengan tepat. Ulangi hingga apa yang kamu ucapkan terdengar sama dengan apa yang kamu dengarkan pada podcast.
4. Bermain Games
Bagaimana dengan belajar melalui games? Banyak games yang bisa kamu gunakan untuk belajar bahasa inggris. Salah satu yang dikenal paling efektif untuk memperkaya kosakata adalah scrabble. Pernah bermain belum?
Permainan ini dilakukan oleh dua sampai empat orang yang bersaing dalam membentuk kata-kata dalam bahasa Inggris dengan kotak-kotak kecil berhuruf pada papan permainan. Pada setiap huruf terdapat nilai atau angka yang akan menentukan pemenang pada permainan ini. Semakin banyak huruf yang tersisa maka peluang untuk menang pun semakim kecil. Jadi kamu harus menyusun kata sebanyak-banyaknya. Menguji perbendaharaan kata dengan cara menyenangkan, wajib dicoba kan?
5. Belajar di World English Pare
Satu lagi rekomendasi cara belajar bahasa inggris mudah dan menyenangkan yaitu belajar di Kampung Inggris WE. Iya kursus bahasa inggris, tapi yang satu ini beda dari yang lain. Kamu bisa belajar bahasa inggris dengan super menyenangkan di World English Pare. Lalu apa bedanya dengan tempat kursus bahasa inggris lainnya?
World English Pare memiliki cara praktis belajar bahasa inggris yang bikin kamu jadi lebih mudah memahami setiap materi yang diberikan. Proses belajar bukan hanya fokus ke text book saja, kamu memiliki waktu praktik berbahasa inggris yang super berlimpah baik di kelas ataupun camp/asrama dengan English area.
Semakin menyenangkan dengan adanya bimbingan dari tutor muda profesional yang bikin kelas jadi lebih seru dan gak kaku. Apalagi bisa belajar dengan teman yang juga ingin mahir bahasa inggris dari beragam penjuru nusantara. Hmm, sayang banget deh untuk gak kamu coba!
Informasi selengkapnya tentang kelas, program, periode, cara daftar dan banyak lagi lainnya bisa kamu dapatkan dengan ketuk atau klik banner di bawah ini. Ada Customer Service World English Pare yang siap menjawab semuanya.
Baca juga:
Cara mana nih yang menurut kamu paling bisa membuat belajar bahasa inggris jadi lebih mudah dan menyenangkan? Atau kamu punya cara belajar bahasa inggris mudah dan menyenangkan lainnya? Bisa di share di kolom komentar bawah yuk! Semangat terus belajar bahasa inggris untuk kita semua. Semoga bermanfaat, SEE YA TA TA!!!