Belajar bahasa inggris online merupakan solusi tepat bagi siapa saja yang ingin mahir Inggris tapi terbatas oleh waktu. Belajar secara online dapat dilakukan kapanpun dimanapun ditengah aktivitas rutin harian. Kamu yang super sibuk tetap bisa belajar dan meningkatkan kemampuan bahasa inggris. Banyak sekali cara yang bisa kamu lakukan sebagai kegiatan belajar secara online.
Belajar dengan cara online seperti ini dinilai lebih praktis. Selama memiliki akses internet kamu bisa bebas belajar materi bahasa inggris mana saja yang kamu mau.
Lalu apa saja sih kegiatan belajar bahasa inggris yang bisa dilakukan secara online? Kita bahas bersama yuk! Baca sampai selesai ya untuk mendapatkan hasil belajar yang maksimal.
Cara Belajar Bahasa Inggris Online, Apa Saja Ya?
Kamu yang sibuk dengan kegiatan sekolah, kuliah atau pekerjaan lainnya tidak ada alasan untuk tidak belajar bahasa inggris. Kemajuan teknologi membuat kita bisa mengakses berbagai informasi, termasuk materi-materi bahasa inggris dengan lebih mudah. Cara belajar bahasa inggris berikut ini merupakan rekomendasi kegiatan belajar yang bisa kamu lakukan secara online. Langsung kita simak bahasannya yuk, let’s see!
1. Belajar Menggunakan Media Audio dan Video
Kamu bisa mengisi sesi belajar bahasa inggris harian dengan mengakses materi berupa audio dan video. Kamu bisa mendapatkannya dengan mudah melalui Youtube dan media sosial lainnya.
Melalui kegiatan mendengar dan menyimak dapat membantu kamu untuk meningkatkan kemampuan listening dan juga reading. Dan tentu saja kamu pun bisa belajar banyak tentang bahasa inggris. Mulai dari kosakata, tata bahasa, dan banyak lagi lainnya.
Kamu bisa bebas memilih model video pembelajaran. Mau yang berisikan bahasan materi dan tips atau langsung menyimak konten berisikan percakapan bahasa inggris.
2. Belajar Melalui Podcast atau Lagu Bahasa Inggris
Kamu bisa juga mengakses podcast atau lagu bahasa inggris sebagai kegiatan untuk mengisi sesi belajar. Kali ini cari podcast atau lagu dan dengarkan saja tanpa menonton videonya ya. Benar-benar hanya memutar dan mendengar audionya saja.
Cara belajar bahasa inggris online satu ini dapat melatih kemampuan listening sekaligus meningkatkan kemampuan speaking. Kamu bisa belajar tentang pengucapan konsonan, huruf vokal, bunyi rangkap dan juga pengucapan berbagai kosakata dengan tepat.
Kamu bisa memilih lagu favorit dan juga podcast dengan tema bahasan yang kamu suka. Oh iya, mendengar lagu dan podcast bisa bantu kamu untuk memperkaya kosakata juga. Kedua kegiatan ini bisa kamu lakukan sembari bersantai. Jika memang sangat sibuk, bisa kamu lakukan ketika menuju tempat kerja, kuliah atau sekolah juga loh.
Mendengarkan audio bahasa inggris secara intens dapat merangsang otak untuk lebih mudah menerima berbagai informasi terkait bahasa inggris dengan cepat. Kemampuan berfikir dan berbicara akan berjalan dengan cepat juga. Jadi harus kamu coba deh pokoknya!
Baca: 7 Cara Mudah Belajar Listening Bahasa Inggris, Pendengaranmu Bakal Makin Terlatih!
3. Menggunakan Game Sebagai Media Belajar
Kamu bisa juga memanfaatkan game sebagai media belajar. Bermain game tentu menjadi hal menyenangkan bagi siapa saja. Ketika hati senang jadi bisa lebih mudah dalam menerima berbagai materi yang didapatkan.
Saat ini banyak sekali game yang bisa kamu gunakan sebagai media belajar bahasa inggris. Belajar kosakata hingga tata bahasa semua ada. Kamu juga bisa memilih game bahasa inggris dengan model permainan yang sesuai dengan kegemaran.
Belajar melalui game dapat membuat perbendaharaan kata semakin beragam, belajar tata bahasa pun jadi lebih menyenangkan. Mau? Yuk pilih game yang akan kamu mainkan!
Baca: Tips Efektif Belajar Bahasa Inggris Lewat Game, Ada Rekomendasi Gamenya Juga!
4. Menggunakan Aplikasi Belajar Bahasa Inggris
Berbagai aplikasi belajar bahasa bahasa inggris online bisa jadi pilihan selanjutnya. Kamu bisa mengunduh aplikasi belajar di ponselmu.
Aplikasi belajar bahasa inggris tersedia dalam berbagai macam tema, mulai dari materi dasar hingga persiapan tes TOEFL atau IELTS. Waahhh lengkap banget kan?
Melalui aplikasi belajar ini kamu bisa mengakses banyak materi dengan lebih mudah. Kamu bisa belajar grammar, kosakata, idiom hingga mengikuti banyak kuis dan tes yang tersedia pada aplikasi belajar. Menarik untuk dicoba bukan?
Baca juga: 8 Aplikasi Belajar TOEFL Ini Bikin Kamu Makin Siap Capai Skor Maksimal
5. Situs Belajar Bahasa Inggris Online
Mengakses situs belajar bahasa inggris secara online jadi kegiatan yang tak boleh terlewat. Sudah banyak situs belajar bahasa inggris yang bisa kamu akses dengan mudah.
Bahasan yang ada juga sangat beragam. Mulai dari daftar kosakata, materi grammar, latihan soal hingga contoh percakapan. Ada juga situs belajar online yang menyediakan media audio dan video sebagai pelengkap materi. Kamu bisa menemukan banyak bahasan dengan mudah tanpa harus kemana-mana. Praktis bukan?
Baca: Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris Gratis Lewat Website, Ada Rekomendasi Halaman Webnya Juga!
6. Mengikuti Kursus Bahasa Inggris Online
Kesulitan melakukan kegiatan belajar secara mandiri? Ikut kelas kursus jadi solusi yang tepat untuk kamu.
Tenang, ada kelas Kampung Inggris Online dari World English yang bisa menemani proses belajarmu dari jarak jauh. Kamu bisa mendapatkan tutor, materi serta pengalaman belajar bahasa inggris jarak jauh terbaik bersama World English Pare.
Meskipun dilakukan secara online, kelas berlangsung dengan interaktif dua arah. Kamu akan terus diminta aktif selama kelas berlangsung.
Mau fokus belajar one on one dengan tutor saja? Di World English kamu bisa memilih kelas bahasa inggris online private. Jadi bisa lebih intens dan fokus pada goal bahasa inggris yang kamu inginkan.
Cari tau informasi selengkapnya dengan klik gambar di bawah ini ya. Kamu akan langsung terhubung dengan Customer Service World English Pare.
Tips Ketika Belajar Bahasa Inggris Online
Untuk mendapatkan hasil maksimal dalam proses belajar online kamu tentu harus punya strategi juga dong. Nah, beberapa hal ini bisa jadi tips yang kamu lakukan selama proses belajar online.
a. Tentukan Waktu atau Jadwal Belajar
Meskipun belajar online bisa kamu lakukan kapanpun tapi akan lebih baik kalau kamu memiliki jadwal belajar. Hal ini bisa membantu kamu lebih fokus selama proses belajar berlangsung. Tentukan waktu atau jadwal belajar yang tidak berdekatan dengan aktivitas penting lainnya. Misalnya, memilih jadwal belajar saat akan ada meeting.
b. Mengatur Tempat Belajar dan Mengkondisikan Lingkungan Agar Kondusif
Iya, belajar secara online juga bisa kamu lakukan dimanapun. Tapi tetap perhatikan tempat dan juga lingkungan belajar ya.
Pilih tempat yang nyaman dan minim distraksi. Kamu juga bisa menginformasikan kepada orang terdekat tentang kegiatan belajar bahasa inggrismu ini. Hal ini dapat membantu kamu untuk mendapatkan lingkungan yang kondusif selama proses belajar berlangsung.
c. Persiapkan Kebutuhan Belajar
Belajar bahasa inggris online menjadi solusi bagi kamu yang memiliki banyak kesibukan lain kan? Waktu belajar yang kamu punya pun terbatas. Jadi sebelum masuk ke sesi belajar kamu harus siapkan dulu materi dan media mana yang akan kamu gunakan di sela kegiatan lainnya. Hal ini dapat membuat waktu belajar lebih efektif dan tidak habis hanya dengan mencari materi saja.
d. Selalu Sediakan Buku Catatan
Yup, buku catatan jangan sampai lupa. Kamu bisa juga menggunakan notes di ponsel ya. Catat setiap informasi atau pengetahuan yang baru kamu temukan. Kegiatan mencatat ini bisa bantu kamu lebih mudah mengingat materi yang kamu pelajari loh.
e. Lakukan Secara Rutin dan Konsisten
Jangan lupa juga untuk melakukan kegiatan belajar online dengan rutin dan konsisten. Kamu harus siap belajar sesuai dengan jadwal yang kamu susun ya. Jika mengikuti kelas online bahasa inggris, kamu harus terus hadir pada setiap sesi sesuai dengan jadwal yang ada. Melakukannya dengan rutin dan konsisten akan membuat kamu lebih cepat mahir bahasa inggris!
Hmm, jadi sudah tidak ada alasan lagi untuk tidak belajar bahasa inggris. Kumpulkan kemauan dan tentukan motivasi belajar, maka kamu akan menemukan banyak cara untuk bisa mulai belajar dan berhasil mahar bahasa inggris. Semoga bermanfaat, SEE YA TA TA!