10 Percakapan Bahasa Inggris Mudah dan Singkat Cocok Untuk Berlatih Bagi Pemula

Hallo English Learners!!! Belajar bahasa inggris percakapan pemula harus dilakukan dengan rutin dan konsisten. Tentu hal ini dilakukan agar bisa segera berhasil mahir speaking. Bagi kamu pemula memiliki banyak referensi belajar tentu akan membuat proses belajar lebih mudah. Untuk menambah referensi materi ada 10 contoh percakapan singkat bahasa inggris yang akan kami sajikan pada bahasan ini.

Baca juga: 110+ Expression Bahasa Inggris Untuk Pemula Lengkap Beserta Arti

10 Contoh Referensi Belajar Bahasa Inggris Percakapan Pemula

Untuk mengawali perjalanan berlatih conversation kamu pemula bisa memilih percakapan singkat dengan topik yang dekat dengan keseharian. 10 contoh referensi ini bisa kamu jadikan materi berlatih bersama teman. Kita simak satu persatu percakapannya ya!

1. Percakapan Bahasa Inggris dengan Teman

Contoh pertama ini berisikan percakapan dua orang teman yang lama tidak bertemu. Kira-kira seperti apa ya conversationnya? Let’s see!

Risa : Hi, Nath! How have you been? (Hai, Nath! Bagaimana kabarmu?)
Nath : Hallo, Risa! I’m very good! It’s been long since the last time we met, are you good? (Halo, Risa! Aku sangat baik! Sudah lama sejak terakhir kali kita bertemu, apakah kamu baik-baik saja?)
Risa : Yes! Feels like it’s been a century! I’ve been busy lately. (Ya! Rasanya sudah satu abad! Aku sibuk akhir-akhir ini.)
Nath : What are you working on? (Apa yang kamu kerjakan?)
Risa : I’m working on my research paper. (Aku sedang mengerjakan skripsi.)
Nath : Woah! That’s good, you almost got your first degree! (Wah! Itu bagus, Kamu hampir mendapatkan gelar pertamamu!)
Risa : Right! I’ve been waiting for it all this time. (Benar! Aku sudah menunggunya selama ini.)
Nath : Good luck, then. I hope your research paper can be finsihed quickly. (Semoga berhasil kalau begitu. Aku berharap skripsimu dapat diselesaikan dengan cepat.)
Risa : Thank you, Nath! (Terima kasih, Nath!)

2. Conversation Singkat Ketika Bertemu dengan Orang Baru

Ketika bertemu dengan orang atau teman pasti akan berkenalan ya. Tujuannya tentu untuk saling mengenal satu sama lain. Salah satu contoh percakapan ketika bertemu orang atau teman baru adalah seperti berikut:

Panca : Hello, I don’t think we’ve met before. (Halo, aku pikir kita belum pernah bertemu sebelumnya.)
Gani : Hi, my name is Gani. (Hai, nama aku Gani.)
Panca : I’m Panca. So, where are you from? (Aku Panca. Jadi, kamu tinggal di mana?)
Gani : I’m from Jakarta, it’s not too far from here. What about you? (Aku berasal dari Jakarta, tidak begitu jauh dari sini. Bagaimana dengan kamu?)
Panca : I’m from Manado, things are a little different here! (Aku berasal dari Manado, beberapa hal terasa sedikit berbeda di sini.)
Gani : Do you like it so far? (Apakah kamu menyukainya sejauh ini?)
Panca : Definitely. It’s only been a week, even though i’m living alone in my home, but I’ve met a lot of fun people. Will you be coming to the freshman party? (Tentu saja. Ini baru seminggu, meskipun aku tinggal di rumah sendirian, tetapi aku sudah bertemu dengan banyak orang yang asyik. Apakah kamu akan datang ke pesta mahasiswa baru?)
Gani : Yes, I’m coming. I guess I’ll see you there. (Ya, aku akan datang. Aku rasa aku akan bertemu kamu di sana.)
Panca : You’re right. Anyway, thank you so much for the warm conversation. See you later! (Kamu benar. Ngomong-ngomong, terima kasih banyak atas obrolannya yang hangat. Sampai jumpa nanti!)

3. Percakapan Singkat Bahasa Inggris Sehari-Hari di Rumah

Contoh percakapan singkat di rumah cocok juga untuk belajar bahasa inggris percakapan pemula. Seperti contoh dialog antara ibu dan anak berikut ini:

Mom : Ricky, what are you doing? (Ricky, apa yang sedang kamu lakukan?)
Ricky : I’m playing a game Roblox, what’s up mom? (Aku sedanh bermain game Roblox. Ada apa bu?)
Mom : Can you help me take out the trash bag? (Bisakah bantu ibu mengeluarkan kantong sampah?)
Ricky : Sure mom, I’ll do it in a second. (Baik bu, akan aku lakukan segera.)

4. Conversation Dua Orang Melalui Telepon

Contoh selanjutnya ini berisikan percakapan dua orang melalui sambungan telepon. Kita simak isi percakapannya yuk!

Nina : Hello, Karno’s residency, who am I talking to? (Halo, ini kediaman Karno. Dengan siapa saya bicara?)
Sani : Hello, I’m Sani. I’m Nina’s friend. Is she home? (Halo, saya teman Nina. Apakah dia di rumah?)
Nina : Oh hi Sani, it’s Nina. What can I do for you? (Oh hai Sani, ini aku Nina. Ada yang bisa aku bantu?)
Sani : Hi, can I borrow your English book for tonight? (Hai, bisakah aku meminjam buku bahasa inggrismu malam ini?)
Nina : Sure. You can come to take it. (Tentu. Kamu bisa datang untuk mengambilnya.)
Sani : Thank you, Nina. I’ll be there in a few minutes. (Terimakasih Nina. Aku akan sampai sana sebentar lagi.)
Nina : No problem. I’ll be waiting. (Tidak masalah. Aku akan menunggu.)
Sani : Okay, see you then! (Oke, sampai jumpa!)
Nina : See you! (Sampai jumpa!)

5. Percakapan Singkat Ketika Berada di Cafe

Kalau yang ini adalah contoh percakapan singkat antara waitress dengan dua orang lainnya ketika berada di sebuah cafe.

Waitress : Hello! Can I get you both any drinks and meals? (Halo, bisakah saya mencatat minuman atau makanan yang ingin kalian berdua pesan?)
Mona : Yes. I would like an iced coffee, please. (Ya, aku mau iced coffe.)
Lily : I like to have a green tea latte. (Aku mau green tea latte.)
Mona : What do you want to eat, Lily? (Apa yang ingin kamu makan Lily?)
Lily : I think I will have the steak with fries and mixed vegetables. (Aku mau steak dengan kentang goreng dan sayuran.)

6. Percakapan Bahasa Inggris Pengalaman Berlibur

Setelah melakukan perjalanan liburan tentu ada pengalaman yang ingin kamu ceritakan pada teman bukan? Nah seperti inilah contoh percakapannya dalam bahasa inggris:

Tiara : Hi Runi, how is your vacation? (Hai Runi, bagaimana liburanmu?)
Runi : Not bad. I visited Lombok with my parents. What about you? (Baik-baik saja. Aku pergi ke Lombok bersama orang tua ku. Bagaimana dengan kamu?
Tiara : That sounds nice. I went to visit Jogjakarta with my aunts. It wasn’t that great though. (Kedengarannya bagus. Aku pergi ke Jogjakarta bersama bibiku. Perjalanannya tidak begitu bagus.)
Runi : Wow, why is that? (Wow, kenapa begitu?)
Tiara : My cousin suddenly felt ill after a day there, so we mostly spent our time at the hotel. (Sepupuku tiba-tiba jatuh sakit setelah sehari di sana, jadi kami lebih banyak menghabiskan waktu di hotel.)
Runi : Ouch, that must be boring. (Oh, itu pasti sangat membosankan.)
Tiara : Yes it was. (Ya, begitulah.)

7. Percakapan Bahasa Inggris Pemula Singkat Tentang Hobi

Melakukan percakapan dengan topik hobi atau kesukaam juga cocok banget untuk para pemula. Salah satu contonya adalah sebagai berikut:

Hari : Do you have any hobbies, Lina? (Apakah kamu punya hobi, Lina?)
Lina : Yes, I like to read some books and play badminton. What are your hobbies? (Ya, aku suka membaca buku dan bermain bulutangkis. Bagaimana dengan hobimu?)
Hari : I like to play basketball and watch movies. Sometimes I play football with my friends. (Aku suka bermain basket dan menonton film. Kadang aku bermaim sepak bola bersama teman-temanku.)
Lina : What else do you like to do? (Apa ada hal lain yang senang kamu lakukan?)
Hari : I like to swim at the beach. How about you? (Aku suka berenang di pantai. Bagaimana dengan kamu)
Lina : At home, I like to cook with my mom. (Di rumah, aku senang memasak bersama ibuku.)

8. Percakapan Singkat Bahasa Inggris Tentang Film

Contoh percakapan tentang ajakan menonton film ini bisa juga kamu jadikan referensi berlatih dan belajar bahasa inggris percakapan pemula selanjutnya. Let’s see!

Irwan : Would you like to watch a movie? (Apakah kamu mau menonton film?)
Saskia : Sure, what movie would you like to see? (Tentu, film apa yang akan kamu tonton?)
Irwan : How about a horror film? (Bagaimana kalau film horor?)
Saskia : No way! I don’t like scary movies. Can we watch a comedy instead? (Tidak! Aku tidak suka film seram. Bisakah kita menonton film yang ada komedinya?)
Irwan : Ok, maybe something funny or even an action movie. (Oke. Mingkun film yang lucu atau film action?)
Saskia : Sounds good. (Kedengarannya bagus.)

9. Percakapan Singkat Tentang Menanyakan Pendapat

https://kampunginggris.online/contoh-percakapan-tentang-hobi/
Kita simak yuk contoh percakapan bahasa inggris tentang menanyakan pendapat berikut ini.
Jeni : Well, Rosa. What do you think about the food? (Baiklah, Rosa. Apa yang kamu fikirkan tentang makanan ini?)
Rosa : It’s really good. I didn’t expect I would enjoy the food tonight. (Rasanya enak sekali. Aku tidak pernah membayangkan bisa menikmati makanannya malam ini.)
Jeni : Oh great then! (Oh baguslah!)
Rosa : How do you feel about yours? (Bagaimana dengan makananmu?)
Jeni : The taste is so good! I like it! (Rasanya enak! Aku menyukainya!)

10. Conversation Bahasa Inggris Tentang Pekerjaan Rumah

Berikut adalah contoh percakapan dua orang yang sedang membicatakan tentang pekerjaan rumah dan ujian. Kita simak yuk!

Mawar : I don’t think I will ever finish this homework! (Aku tidak berfikir aku akan menyelesaikan pekerjaan rumah ini!)
Melati : What’s wrong? What do you have to do? (Ada apa? Apa yang kamu lakukan?)
Mawar : I have to write an essay for English, then I have to do a math worksheet. Later I will do research for a journalism article. (Aku harus menulis essay untuk pelajaran Bahasa Inggris, kemudian aku harus mengerjakan latihan Matematika. Lalu aku harus menganalisa sebuah artilel jurnalistik./
Melati : Wow, that’s a lot of work, you should get started. (Wow, banyak sekali. Kamu harus segera memulainya.)
Mawar : I have midterm exams coming up and I don’t have time to study. (Aku akan menjalani ujian tengah semester dan aku tidak punya waktu untuk belajar.)
Melati : I’ll bring you a iced coffee. Good luck! (Aku akan memberikanmu iced coffee. Semangat!)
Mawar : Thanks a lot! (Terimakasih banyak!)

Sudah makin bertambah deh referensi belajar bahasa inggris percapakan pemula. Kamu bisa lebih banyak waktu berlatih jadinya. Masih belum bisa karena kurang teman berlatih?

Hmm, ikut kelas Kampung Inggris Online World English aja yuk! Kamu bisa belajar bahasa inggris jarak jauh berkualitas tanpa mengganggu aktivitas harian dan punya banyak teman untuk berlatih pastinya. Cari tau lebih banyak dengan ketuk atau klik banner di bawah ini ya. Semoga bermanfaat, SEE YA TA TA!!!

info kelas kampung inggris pare

Leave a Reply