City dan Town, Seperti Apa Penggunaan Tepat Kedua Kata Bahasa Inggris Ini?

Hallo English Learners!!! City dan Town, merupakan dua kata bahasa inggris yang memiliki arti kota. Tapi dalam penggunaannya terdapat perbedaan city dan town yang harus banget kamu ketahui. Apakah kamu sudah mengetahui perbedaannya? Apakah kamu sudah menggunakan kedua kata bahasa inggris ini dengan tepat? Langsung saja simak pembahasannya berikut ini yuk agar bisa menggunakan kedua kata ini dengan tepat.

Perbedaan City dan Town Lengkap Beserta Contoh Kalimat

perbedaan city dan town

a. Penggunaan Kata City

City, seperti yang sudah kita ketahui artinya dalam bahasa indonesia adalah kota. Kara ini digunakan untuk menyebut “kota” yang memiliki wilayah yang sangat luas, penduduk padat, sangat maju, terdapat banyak perkantoran dan segala macam fasilitas yang mudah diakses. Kata city juga digunakan sebagai sebagai sebutan untuk kota yang memiliki luas punya luas yang besar di tingkat kabupaten atau provinsi. Jadi kata citi ini cocok digunakan untuk wilayah Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Malang, Surabaya, dan lainnya.

Contoh kalimat penggunaan kata city:

  • Nania went to the city by bus. (Nania pergi ke kota menggunakan bis.)
  • Jakarta is the capital city of Indonesia. (Jakarta adalah ibukota dari Indonesia.)
  • The last city on my list was Denpasar. (Kota terakhir di daftarku adalah Denpasar.)
  • My grandparent live in the big city in Germany. (Kakek nenek saya tinggal di kota besar di Jerman.]
  • Many infrastructures build on big cities to increase the economic growth. (Banyak infrastruktur dibangun di kota-kota besar untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.)

b. Penggunaan Kata Town

Lalu apa perbedaan city dan town? Kata town juga memiliki arti kota. Tetapi lebih tepat dogunakan untuk menyebut kota kecil dengan penduduk yang tidak terlalu padat dan tidak terlalu ramai. Sederhananya, town merupakan suatu wilayah yang lebih kecil dari city dan lebih besar dari village (desa). Contohnya di Indonesia seperti Kediri, Purbalingga, Cirebon, Garut dan sebagainya.

Contoh kalimat penggunaan kata town:

  • I love the town where you work now. (Aku suka kota kecil tempatmu kerja sekarang.)
  • This town reminds me of Hometown Cha Cha Cha series. (Kota ini mengingatkan ku pada serial Hometown Cha Cha Cha.)
  • My family live in a small town peacefully. (Keluargaku tinggal di sebuah kota kecil dengan damai.)
  • I enjoy living the town where Mr. Baron lives now. (Saya menikmati tinggal di kota kecil dimana Mr. Baron tinggal sekarang.)
  • If you go 45 minutes straight this way, you’ll see a small town on the right. (Jika kamu bergerak lurus dari jalur ini selama 45 menit, kamu akan melihat sebuah kota kecil di sebelah kanan.)

Baca juga:

Bagaimana? Mudah untuk dipahami bukan perbedaan City dan Town ini? Jadi tidak usah bingung lagi ya karena perbedaan keduanya sudah jelas dan mudah untuk kita ingat dalam mengaplikasikannya ke suatu kalimat.

Untuk kamu yang ingin belajar bahasa inggris lebih intens sekarang saatnya untuk bergabung bersama kelas bahasa inggris World English Kampung Inggris Pare. Kamu bisa belajar bahasa inggris dengan metode praktis dan juga menemukan berbagai kemudahan belajar bahasa inggris di World English Pare. Dapatkan informasi selengkapnya dengan ketuk atau klik banner di bawah ini ya. Semoga bermanfaat, SEE YA TA TA!!!

info program kampung inggris pare

Leave a Reply