Kampung Inggris Pare-Kediri, ketika mendengar kata Kampung Inggris atau Pare Salah satu hal yang terbayang di pikiran orang-orang yang pernah belajar atau berkunjung ke Kampung Inggris Pare adalah sepeda, karena di Pare sepeda merupakan salah satu kendaraan atau transportasi yang paling banyak digunakan oleh para pelajar. Setelah tiba di Kampung Inggris Pare teman-teman akan disuguhkan dengan pemandangan yang cukup unik karena di mana-mana kebanyakan orang hanya akan menggunakan sepeda untuk melakukan rutinitas nya.
Banyak pelajar dari berbagai daerah yang tertarik menggunakan sepeda di Pare karena sepeda merupakan kendaraan utama yang digunakan di sana walaupun beberapa dari mereka ada yang tidak bisa menggunakan sepeda tapi pada akhirnya mereka mau belajar untuk menggunakan sepeda, karena tertarik melihat teman-teman yang lain menggunakan sepeda untuk melakukan rutinitas mereka.
Karena keunikan dan keseruan menggunakan sepeda, Hal ini menyebabkan sepeda banyak sekali dicari di kampung inggris. Walaupun sepeda banyak dicari itu tidak menyulitkan kita untuk menemukan sepeda karena banyak sekali warga yang menyediakan sepeda atau penyewaan sepeda di sekitaran kampung inggris dan walaupun seperti itu, itu tidak menyebabkan sepeda menjadi mahal di sana malah harga sewa sepeda sangat terjangkau untuk pelajar yang sedang mencari ilmu di sana. Warga biasanya menyediakan jasa penyewaan sepeda mulai dari 20-50 ribu rupiah per 2 minggu, dan 50-100 ribu rupiah perbulannya, tergantung jenis sepeda yang dipilih.
Dengan biaya yang sangat terjangkau tersebut sepeda yang disuguhkan pun tidak hanya satu tapi bermacam-macam sekali ada banyak macam sepeda yang disuguhkan di kampung inggris. jadi teman-teman bisa memilih sendiri sepeda yang seperti apa yang disukai dan ingin menjadi teman untuk rutinitas sehari-hari
Hal ini menjadi daya tarik tersendiri untuk Pare dan menjadi salah satu bagian yang tak terlupakan ketika berkunjung ke Pare. Karena mengingat di era sekarang ini orang-orang sudah sangat jarang sekali menggunakan sepeda kecuali hanya untuk berolahraga dan itupun mungkin hanya di weekend saja dan tidak semua orang menggunakannya. Tapi di sanasalah satu kendaraan yang sangat erat sekali dengan ingatan masa kecil ini seperti hidupkan kembali.
Banyak sekali dampak positif dari penggunaan sepeda di Pare, karena sepeda juga merupakan kendaraan yang ramah lingkungan, dapat mengurangi polusi udara mengingat Pare sangat ramai sekali dikunjungi oleh para pelajar dari berbagai daerah di Indonesia maupun mancanegara, dan juga dapat mengurangi kemacetan lalu lintas akibat banyaknya pelajar yang melakukan rutinitasnya setiap hari dan dampak positif lainnya dapat mengurangi kebisingan kendaraan, karena pada dasarnya pare adalah tempat belajar yang sangat membutuhkan kan situasi yang tenang dan jauh dari gangguan kebisingan kendaraan yang berlalulalang.