6 Cara Lain Mengatakan “I’m busy”, Bikin English Skill Makin Oke!

Hallo English Learners!!! Pernah kan ketika kamu mengerjakan sesuatu kemudian ada orang yang ingin meminta bantuan tetapi tidak bisa kamu lakukan karena sedang sibuk?. Atau ada teman atau seseorang yang menawarkan suatu hal tapi kamu tidak bisa menerimanya karena kamu sudah memiliki kesibukan lain. Bagaimana sih cara menolak atau meminta maaf karena tidak bisa membantu?. “Maaf ya, aku lagi sibuk banget nih.” Kalau dalam bahasa inggris biasanya menggunakan “I am busy”. Nah, tau gak sih ternyata banyak alternatif atau cara lain mengatakan I am busy. Apa saja ya? berikut daftar 6 cara lain mengatakan I’m busy yang bisa kamu lakukan, ada contoh kalimatnya juga. Langsung saja yuk simak daftarnya berikut ini.

cara lain mengatakan i am busy

6 Cara Lain Mengatakan I am Busy Beserta Contoh Kalimat

1. My Agenda is Full

Kamu bisa menyampaikannya dengan halus menggunakan “my agenda is full”. Kakinat ini menunjukkan bahwa kamu tidak bisa menerima tawaran yang diberikan. Contoh kalimatnya adalah:

I’m sorry but my agenda is full this month. (Saya minta maaf tetapi agenda saya penuh bulan ini.)

2. My Schedule is Completely Booked

Senada dengan kalimat pertama, kamu bisa juga menyampaikan bahwa kamu sedang sibuk dan tidak bisa menerima tawaran apa pun lagi. Contoh kalimat:

I’m sorry. I can’t join to your party tomorrow. My schedule is completely booked. (Saya minta maaf. Saya tidak bisa bergabung ke pestamu besok. Jadwal saya sudah penuh.)

3. I’m Tied Up

Ketika kamu sibuk melakukan sesuatu dan tidak bisa mengerjakan hal lain apa pun kamu bisa menyampaikannya dengan I’m tied up yang merupakan salah satu cara lain mengatakan I am busy. Contoh kalimatnya adalah:

Sorry, I’m tied up right now. Can you just ask Nania to do that? (Maaf, aku sedang sibuk saat ini. Bisakah kamu meminta Nania saja untuk melakukannya?)

4. I’m Behind On My Work

Cara lainnya adalah menggunakan ungkapan I’am behind on my work. Ungkapan ini menggambarkan banyaknya pekerjaan yang harus diselesaikan sesuai deadline sehingga kita menjadi sangat sibuk dan tidak bisa diganggu. Contoh kalimatnya adalah:

I’m behind on my work and I feel very tired now. (Aku punya banyak sekali pekerjaan untuk diselesaikan dan aku merasa sangat kelelahan.)

5. I’m Buried In Work

Banyak banget pekerjaan atau tugas yang bikin kamu tidak bisa melakukan hal saking sibuknya?. I’m buried in work bisa kamu gunakan untuk menggambarkannya. Contoh kalimatnya adalah:

Sorry, I can’t go. I’m buried with work now. (Maaf, saya tidak bisa pergi. Saya sedang sangat banyak pekerjaan sekarang.)

6. I’ve Got a Lot On My Plate/My Plate is Full

Apa yang terjadi ketika kamu makan dengan keadaan banyak sekali makanan di piringmu? Tentu kamu sudah tidak bisa menambahkan makanan lainnya bukan?. Nah idiom I’ve got a lot on my plate ini bisa digunakan untuk menyatakan kesibukan yang sedang kamu lakukan sehingga kamu tidak bisa menambah atau menerima hal lain lagi. Contoh kalimatnya adalah:

I think we need to reschedule our vacation. I’ve got a lot on my plate this week. (Aku pikir kita harus mengubah jadwal perjalanan kita. Aku sangat sibuk minggu ini.)

Baca juga:

Itulah guys cara lain mengatakan I am busy yang bisa kamu gunakan. Memiliki banyak alternatif untuk mengungkapkan sesuatu hal dalam bahasa inggris membuat perbendaharaan kata semakin beragam. Semangat untuk terus belajar dan berlatih ya. Semoga bermanfaat, SEE YA TA TA !!!

Kursus bahasa inggris online murah berkualitas, MAU?. Kelas Kampung Inggris Online World English tempatnya! Belajar bahasa inggris lebih mudah dan fleksibel bikin proses belajar lebih menyenangkan. Ketuk banner di bawah ini untuk mendapatkan informasi selengkapnya.

informasi program belajar kampung inggris

Leave a Reply